Let’s Learn Poems ; Sebuah Alternatif Pembelajaran Puisi Berbahasa Inggris

00.17

Why Poems?
Memangnya apa gunanya belajar puisi? Dunia yang sudah terlalu modern ini terasa tidak memerlukan lagi kata-kata mendayu seperti dalam puisi.


Bahasa puisi memang bisa saja berbeda dengan bahasa sehari-hari, tapi tidak selalu rumit. Puisi, apalgi yang berbahasa Inggris tidak perlu menjadi hal yang perlu dihindari karena dianggap rumit. Bukankah terlalu membosankan jika kita menggunakan kalimat yang selalu biasa saja setiap hari. Anggap saja membaca puisi itu seperti tamasya menuju dunia lain. Dunia dengan bentuk dan gaya bahasa yang bisa saja sedikit berbeda atau bisa saja berbunyi lebih indah dengan rima di tiap akhir baris di sebuah bait.

Keuntungan lain dari mempelajari puisi berbahasa Inggris adalah :

  • Menambah kosakata 

Dengan membaca puisi, kita bisa mempelajari banayak kosakata baru dan menemukannya dalam banyak konteks.

  • Melatih ketrampilan berbicara (speaking)

Saat membaca puisi berbahasa Inggris dengan keras, itu akan membantu kita untuk melatih kepekaan dalam pengucapan, intonasi, dan ritme. Pada akhirnya itu nanti akan bermanfaat untuk meningkatkan ketrampilan speaking kita.

  • Menambah wawasan dan kreatifitas imajinasi

Membaca banyak karya sastra berupa puisi akan dapat membantu menambah wawasan kita tentang banyak hal. Beberapa puisi juga mempunyai pesan moral yang dapat kita pelajari. Setelah itu, kita juga bisa menjadi lebih kreatif, yaitu dengan cara menulis sebuah puisi karya kita sendiri.

Let’s Learn the Meaning of Poems

Listen the following poem. What is the title? Do you like it?


Ayo kita mulai belajar puisi berbahasa Inggris.  Kita mulai dengan sebuah puisi dua bait berikut ya. Baca keras, kemudian ceritakan kira-kira apa arti dari puisi berikut ini. Juga pikirkan, apa ya pesan moral dari puisi berikut?
"Dreams"
by Langston Hughes

Hold fast to dreams
For if dreams die
Life is a broken-winged bird
That cannot fly.


Hold fast to dreams
For when dreams go
Life is a barren field
Frozen with snow.
Dalam puisi tersebut, penulis mengajak kita untuk memegang erat impian-impian kita ; Hold fast to dreams. Jangan mudah menyerah meletakkan impian kita tergeletak begitu saja di pojokan. Karena jika impian-impian itu mati (for if dreams die), hidup itu jadi seperti burung yang sayapnya patah yang tidak bisa terbang. Seperti dikatakan pada dua baris terakhir di bait pertama : Life is a broken-winged bird That cannot fly.

Di bait kedua, penulis juga masih menekankan pentingnya mempunyai impian. Pegang erat impian kita. Karena jika impian-impian itu pergi, hidup bagaikan lahan tandus yang membeku dengan salju diatasnya. Lahan tandus bukan hal yang baik, bukan? Apalagi ditambah saat musim dingin berkepanjangan. Lahan tandus itu akan  ratatertutupi salju , tanpa gundukan, tanpa warna lain, semua putih yang akan sangat membosankan jika berhari-hari yang dilihat hanya itu saja.
Bagaimana ? Mudah bukan memahami makna puisi tersebut?

Untuk lebih memperkaya kosakata, coba kalian cari arti kata per kata dari puisi tersebut. Siapkan kamusmu dan saling tebak secara berantai  arti kata tersebut dengan temanmu. Misalnya kata dreams itu artinya mimpi-mimpi, daan kata hold fast artinya ....
Kata hold fast artinya memegang erat, daan kata for artinya ..?

Lakukan begitu terus sampai akhir baris puisinya. Dengan begitu, kosakata – kosakata bahasa Inggris akan lebih melekat karena ada pengulangan – pengulangan.
Tayangan berikut akan membantu kalian memahami puisi 'Dreams' silakan amati video berikut ini:


Nah, itu tadi pengantar tentang materi Poem. Selanjutnya kita akan fokus pada beberapa figurative language dan contoh penggunaannya.

Let’s learn the figurative language in the poems

Dalam puisi kadang kita menemukan kalimat yang mengandung majas atau gaya bahasa. Ada beberapa majas yang dapat dipakai, beberapa yang akan kita bahas adalah Simile, Metaphor, dan Personification. Majas ini akan membuat puisi menjadi lebih kaya makna dan tidak membosankan. Gaya bahasa akan membuat kalimat-kalimat yang berbeda dengan kalimat yang kita gunakan dalam percakapan sehari-hari.

Yuk kita pelajari satu per satu :

SIMILE

SIMILE is figure of speech in which two quite different things are compared becaue they appear to be similar in at least one characteristic; using the words ‘like’ or ‘as’

Dalam penjelasan tersebut dikatakan bahwa simile adalah majas yang membandingkan dua hal yang sebenarnya berbeda, tetapi dianggap sama karena memiliki setidaknya satu atau lebih sifat atau karakteristik yang sama. Majas simile menggunakan kata ‘like’ atau ‘as’-atau ‘bagai’ , ‘bagaikan’ , ‘laksana’, atau ‘bak’ dalam  bahasa Indonesia

Misalnya sebagai contoh, dalam puisi penulis berkata , “Her eyes are like the brightest stars high above,” itu bukan berarti berkata bahwa matanya dan bintang adalah benar – benar dua hal yang sama. Tetapi disini penulis sedang menggambarkan bahwa mata gadisnya itu pandangannya menyenangkan , bercahaya, bagaikan bintang di atas sana yang berkerlip-kerlip cantik cahayanya.
Perbandingan seperti itu seperti membantu pembaca puisi untuk membuat gambaran – gambaran yang lebih hidup dalam kata – kata.

Coba untuk latihan, kita baca keras puisi karya Robert Burns berikut
Perhatikan majas yang dipakai dalam puisi ini.

"Red Red Rose" 
by Robert Burns

O my Luve's like a red, red rose,
That's newly sprung in June:
O my Luve's like the melodie,
That's sweetly play'd in tune. 

As fair art thou, my bonie lass,
So deep in luve am I;
And I will luve thee still, my dear,
Till a' the seas gang dry.

Pada bait pertama, penulis menyamakan kekasih yang dicintainya  bagaikan mawar merah yang baru saja mekar di bulan Juni – dengan kata ‘is like’. Keduanya sama-sama segar indah dipandang.
Penulis juga menyamakan cintanya dengan melodi indah – dengan kata ‘is like’. Karakteristik yang sama keduanya adalah sama-sama elegan dan indah untuk didengar.

Pada bait kedua penulis menggambarkan betapa dalamnya pada kekasih cantik yang sangat disayanginya. Dan aku akan terus mencintaimu, sayangku. Bahkan jika nanti sampai laut menjadi kering.

Beberapa kata di puisi ini memang menggunakan kosakata bahasa Inggris lama misalnya, my Luve untuk my love. Demikian juga untuk kata ganti ‘kamu/you’ menggunakan :
Thou = kamu / you berposisi sebagai subjek
Thee = kamu / you berposisi sebagai objek

METAPHORE

Metafora juga merupakan majas perbandingan seperti simile, hanya saja bedanya, metafora tidak menggunakan kata ‘like’ atau ‘as’. Langsung membandingkan tanpa menggunakan kata ‘bagaikan’ atau ‘laksana’.
Contoh :
Her eyes are like the brightest stars high above = simile 
Her eyes are the brightest stars above = metaphore 

Coba kalian cari contoh bentuk metafora dalam puisi berikut, Judulnya : Orange

ORANGE
Orange is the sun after a rainy day
Orange is the taste of a cold glass of orange juice
Orange is the sound of a tomato plant growing
Orange is the feeling after a baby smiles
And orange is a color that is safe and alive

Mudah ya memahami arti puisi diatas. Membandingkan warna oranye dengan beberapa hal yang mewakili tentang kesan warna oranye yang menggambarkan perasaan hidup, cerah, tapi nyaman dan aman.

PERSONIFICATION

Personification is a figure of speech that gives human form, powers or feeling, to animals, objects or ideas. It makes THINGS appear like a PERSON.

Majas personifikasi adalah gaya bahasa yang memberikan bentuk manusia, kekuatan manusia , atau persaan manusian kepada benda, binatang, atau ide yang  sejatinya bukan termasuk manusia.
Example :
istockphoto
The Little Rose Tree
by Rachel Field

Every rose on the little tree
Is making a different face at me!
Some look surprised when I pass by,
And others droop—but they are shy.

These two whose heads together press
Tell secrets could never guess.
Some have their heads thrown back to sing,
And all the buds are listening.
I wonder if the gardener knows,
Or if he calls each just a rose?


Dalam puisi tersebut, Rachel menggambarkan sebuah tanaman mawar kecil di kebunnya mempunyai sifat dan kelakuan seperti manusia. Misalnya, mawar – mawar itu membuat wajah yang berbeda, dikatakan ada yang terlihat terkejut saat penulis lewat, sementara yang lainnya merunduk malu malu. (bait pertama).

Sedangkan di bait kedua, digambarkan ada dua mawar yang kuntumnya saling berdekatan, seolah-olah menceritakan rahasia yang tak pernah tertebak. Ada juga beberpa mawar yang kuntumnya terayun-ayun maju mundur seperti sedang bernyanyi, sementara para kuncup mendengarkan dengan takzim.

Dalam kenyataannya apakah benar mawar bisa malu, menyanyi, atau mendengarkan seperti manusia? Tidak, bukan? Seperti itulah yang disebut majas personifikasi.

Untuk berlatih mengenali gaya bahasa tersebut dan mereview pemahaman kamu tentang puisi, coba cari tahu  jawaban dari latihan berikut :


Klik link berikut untuk belajar Mudah Menulis Puisi dengan Teknik LDA
atau : 

Belajar puisi bisa sama menariknya dengan membaca cerita. Jangan menganggapnya sulit tapi nikmatilah. Dan kau akan temukan keindahannya.

Salam Belajar,




You Might Also Like

43 comments

  1. Ah, aku pernah belajar bikin poem... Asyik banget rasanya, tapi susah juga kalau poem yang akhirannya harus seimbang.

    Tapi, makasih kakak sudah membuatku mengingat materi ini lagi, ada Simile, Metaphore, dan personification yang pernah aku pelajari.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya nih inid, belajar puisi memang menyenangkan. Yuk belajar bersamaa

      Hapus
    2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

      Hapus
  2. Ma sya Allah, jadi tambah ilmu. Saya suka bahasa Inggris tapi gak bisa-bisa. Senang menemukan saungbelajaraisyah.blogspot.com. Barakallahu fiik...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih mba' yuniar. Ayoo kita belajar barengan :)

      Hapus
  3. duh mba.. puisi dalam bahasa Indonesia aja saya gagap.. dalam english jadi roaming deh.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ehehe..yuk marii belajar barengan. Pasti nanti bisa deh

      Hapus
    2. Baca, artikan dan nikmati... Hehe

      Hapus
    3. poem yang saya hafal sejak SMA cmn ini mba...

      "Said I love you but I lied"

      Hapus
  4. Wah terimakasih, ijin share ke teman guru bahasa Inggris yaa semoga menginspirasi

    BalasHapus
  5. Balasan
    1. Not really, I meant learn English by different way.

      A poem is a phrase that has many meanings. It will enrich your vocalubary target to learn English a simplify one

      Hapus
    2. Yes, that's right. We can learn many vocabularies in different way.
      Through poems.

      Hapus
  6. Aku paling susah nulis puisi hihihi
    Tapi, suka bacanya.
    Dan setuju jika membaca dan menulis puisi akan menambah perbendaharaan kata, pun manfaat lain seperti di atas.
    Wah, jadi latihan baca puisi yang di atas saya. The Little Rose Tree, wah bagus sekali
    TFS mbak Dewi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul mbak dian. Puisi akan membantu kita menambah kosakata dengan cara lain.

      Hapus
  7. saya suka berpuisi dan menikmati tulisan puisi, selain menambah kosa kata, berpuisi juga bisa melembutkan jiwa, eaaaa... kalau saya butuh berkali kali baca dan buka kamus sampai bisa paham maksud puisi dalam bahasa Inggris, maklum .. saya native speaker untuk bahasa jawa.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sama mbak, saya juga orang jawa. Ehehe..medoks logatnya.
      Tapi asal sering berlatih, pasti lama kelamaan akan mudah mengucapkannnya dan mengerti maknanya

      Hapus
  8. Dalaaam banget nih materi puisi di sini. Aku tuh nggak jago banget membaca, menulis, atau memahami isi puisi. Apalagi puisi-puisi jaman dulu itu. Tapi kalau menyimak puisi yang diiringi petikan gitar atau gesekan biola, itu hati bisa tersentuh banget memang.

    Eh tapi nggak juga, sih. Dulu ada teman membacakan puisi Hari Guru di sekolah tanpa iringan alat musik dan kami semua tetap bisa meneteskan air mata hiks hiks ...

    BalasHapus
  9. Aku dari dulu suka sama bahaa Inggris mba rasanya bangga bisa bercas cis cus sama orang dari lain benua

    BalasHapus
  10. Butuh waktu yang agak lama bagi saya untuk menafsirkan isi dari sebuah puisi. Tapi selalu menikmati setiap untaian katanya yang indah.
    Nah, kalau buat puisi sendiri, masih belum sanggup hihihi

    BalasHapus
  11. Dulu Saya memperkaya kosa kata melalui lagu-lagu, dengan menyanyikan dan mencari tahu liriknya. Secara tidak langsung jadi latihan. Sekarang lama nggak praktik bahas Inggrisnya, jadi mampet lagi. Pengen juga ah nyoba buat puisi nginggris :)

    BalasHapus
  12. apapun bahasanya, puisi itu indah banget masya Allah, dapat ilmu baru lagi di sini alhamdulillah. Aku jadi pingin belajar bahasa inggris lagi walau udah emak-emak. Udah les inggris dari SD tapi nggak maju-maju akutu... :(

    BalasHapus
  13. Nambah ilmu seputar puisi bahasa Inggris. Blog saya yang kedua juga full bahasa Inggris, silakan mampir untuk mengasah skill bahasa Inggris hehe...

    BalasHapus
  14. Makasih banget ilmunya mbak.. saya paling susah mengartikan puisi. 🤭🤭🤭 Kadang persepsi yang saya tangkap tuh, beda banget sama orang lain.

    BalasHapus
  15. Pertanyaan saya cuma satu, apakah saat menulis puisi atau jenis tulisan apalah itu harus ada pesan moralnya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yaa tidak harus sih, menurut saya, puisi - sastra itu kan bebas. Mau isinya marah marah ga jelas boleh saja. Mengekspresikan diri.
      Hanya saja, saya memilih beberapa puisi yg memiliki pesan moral untuk pembelajaran di kelas :)

      Hapus
  16. Sejujurnya saya tidak paham bahasa Inggris, tetapi jika bicara karya sastra, bagi saya itu sangat menarik. Letak menariknya ialah pada pilihan katanya. “Rindu itu berat, biar aku saja yang menanggungnya” Kata Dilan kepada Milea. Itulah sastra (Novel) coba jika ekspresi cinta dinyatakan dalam bahasa yang lugas mana romantisnya hehhee.

    Memang ada orang yang tidak suka basa – basi, kelompok ini tentunya mengganggap Bahasa Sastra sebagai sesuatu yang tidak jelas dan bertele – tele, tetapi pada hakekatnya semua manusia menyukai sesuatu yang indah bukan?
    Indahnya karya sastra letaknya pada kata dan kalimat.
    Contoh:
    Ayam berkokok di atas genteng,
    ada rkk kah ganteng?...
    mungkin ini bisa menjadi pemanis sapa sebelum bertegur sapa, hehehe…
    Soal Puisi
    Era Charil Anwar dalam puisinya “AKU” mungkin membingungkan karena di situ ada majas, makna kias yang terlampau kental, sehingga meparafasenya agak sulit, tetapi coba tengok puisi era 80 an.
    Salah satunya karya Remi Salado atau puisi “Biarin”…. Sunggu amat lugas. Jadi sastra itu keindahan dan semua manusia membutuhan apa yang kita sebut indah, jadi terus tularkan miss.
    Kepada mereka yang muda…
    Biar atur barisan di hari pagi,
    Menuju kea rah padang bakti…

    Salam!!!

    Keren miss,
    ayo semangat miss, tularkan sastra dan dinamikanya di depan kelas; sehingga anak – anak kita memiliki banyak perbendaharaan kata yang bisa dijadikan refrensi apabila dalam menulis atau bertukar tutur dengan yang lainnya.
    Keren miss…Semangat ya…

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yesss.. Saya juga antusias bgt pengen mengengenalkan sastra ke anak anak.
      Reading should be fun 😋

      Hapus
  17. Kayaknya memang pelru juga buat belajar poem, sepertinya untuk majas-majasnya kita sudah mempelajarinya di Bahasa Indonesia. Sekarang, saya coba mengingatnya kembali.

    BalasHapus
  18. Kak, aku pernah mendapatkan mata kuliah puisi bahasa Inggris. Lalu, kita mendapatkan tugas membuat puisi dan membacakan di depan teman-teman sekelas. Tapi, ketika aku mencoba membuat puisi bahasa Inggris, rasanya kok aneh ya... Bikin puisi bahasa Inggris rasanya lebih sulit dari yang aku bayangkan. Mungkin karena keterbatasan vocabularies kita ya.

    BalasHapus
  19. menarik juga baca puisi dengan bahasa inggris, harus sering berlatik readingnya dulu nih, masih blepotan ngucapinnya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yes, that's right. Semakin sering berlatih, semakin lancar pronunciation atau pengucapannya.

      Hapus
  20. Balasan
    1. dibaca lagi ternyata pusing ya.. haha bahasa asing dan buanyak begini tulisannya heu

      Hapus
  21. Aku kurang paham bahasa Inggris, kalo ada email bahasa Inggris juga biasanya aku terjemahkan dulu biar paham artinya, jadi kalo disuruh bikin puisi bahasa Inggris nyerah deh, kecuali kalo dikasih hadiah sepeda...😂😂😂

    BalasHapus
  22. Aku suka baca puisi bahasa inggris yang sering ada di ig pokoknya yang tentang patah hati patah hati gitu kak. Hehe soalnya relate banget, maklum sadgurl, sobat ambyar. Makasih ilmunya ttg puisi bhs inggris kak, jenis2nya kurang lebih sama ya sama yang bahasa indonesia.

    BalasHapus
  23. Waw.. suka minder kalo baca karya orang, apalagi kemampuan bahasa inggris saya yg gak bagus-bagus amat. Kadang suka dengan quote pake bahasa inggris.

    BalasHapus
  24. baru kali ini saya membaca puisi berbahasa inggris. dan masih perlu banyak hal untuk dipelajari

    BalasHapus